Khutbah Pertama
materi khutbah Jum'at 27 Oktober 2023 di Masjid Al Yakin Desa Awidodo Kec Tugumulyo Depan Polsek Tgm
MENJAGA DIRI DAN KELUARGA DARI API NERAKA
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْه ُ فَلاَ هَادِيَ لَهُ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سيدنا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدِّيْنِ. اما بعـد
قال الله تعالى: اَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ. يَا أَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنتُمْ مُّسْلِمُوْنَ.
يَا أَيُّهَا الَّذِيْنَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللهَ وَقُوْلُوْا قَوْلاً سَدِيْدًا. يُصْلِحْ لَكُمْ أَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْ وَمَنْ يُطِعِ اللهَ وَرَسُوْلَهُ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيْمًا.
Maasyiral muslimin rakhimakumullah!
Jamaah Shalat Jum'at yang insya Allah selalu berada dalam naungan rahmat dan hidayah Allah SWT. Tak henti-hentinya kita panjatkan puja dan puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kita nikmat kesehatan ,nikmat iman dan Islam; karunia yang teramat besar yang Allah karuniakan kepada hamba-hamba-Nya. Semoga kita termasuk yang mendapatkan hidayah-Nya serta berada dalam keadaan Iman dan Islam hingga akhir hayat kita.
Dan marilah kita bersyukur kepada Allah atas nikmat berbagai kehidupan yang masih diberikan kepada kita. Sehingga pada kesempatan ini kita masih dapat beribadah kepada-Nya, dapat mengingat-Nya, serta memuji-Nya.
Betapa banyak saudara kita yang sudah ditarik nikmat kesehatan ya sehingga tidak bisa melaksanakan ibadah secara sempurna kepada Allah
Pujian hanya layak dimiliki oleh Allah. Alhamdulillah; segala puji hanya milik Allah. Sungguh tidaklah pantas bagi manusia untuk mengharapkan pujian, tidak pantas bagi manusia untuk merasa telah berjasa, karena sungguh sejatinya segala pujian hanya milik Allah semata
Pada kesempatan yang mulia ini, kami selaku khatib mengajak kepada hadirin sekalian, marilah kita senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, takwa dalam arti senantiasa berupaya dan berusaha untuk selalu menghadirkan Allah dalam setiap situasi dan kondisi dengan cara senantiasa berzikir dan melaksanakan segala perintahNya. Takwa dalam arti kita senantiasa melibatkan Allah dalam setiap persoalan yang kita hadapi dengan cara berdoa, memohon pertolongan dan bermunajat kepadaNya. Sehingga akan menimbulkan ketentraman dan ketenangan dalam setiap kehidupan kita.
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُونَ
Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam. (Al-Quran, Surat Ali Imran, ayat 102)
Dan tentunya, shalawat serta salam semoga selalu tercurah tak henti-hentinya kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarganya dan para sahabatnya.
Jamaah Sholat Jumat Rohima kumullah
Adapun Judul Khutbah Jumat yg khotib akan sampaikan yaitu MENJAGA DIRI DAN KELUARGA DARI API NERAKA
Anak terlahir dalam keadaan fitrah kewajiban orang tua yaitu untuk merawatnya agar tidak menyimpang dari jalan yg lurus dan selamat dari api neraka . Selain itu anak yang Shaleh akan menjadi modal inpestasi bagi kedua orang tuanya .
Firman Allah dalam surat at tahrim ayat 6 :
Hai Orang2 yg beriman periharalah dirimu dan keluarga dari pada neraka ,yang bahan bakarnya manusia dan batu2 penjaganya malaikat2 yg kasar yang keras yang tidak durhaka kepada Allah terhadap apa yg Dia perintahkan kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan ( srt AT TAHRIM 6 )
Dari kewajiban yg dipikulkan oleh ayat di atas pada Pundak kedua org tua dapat dibedakan menjadi dua macam :
ORANG TUA SEBAGAI PENDIDIK KELUARGA
Menurut pendapat Imam Al Ghazzaly : Melatih dan membimbing anak2 adalah suatu yg sangat penting sekali ,karena anak sebagai amanh bagi ornag tua nya
Hati anak itu suci bagaikan Mutiara cemerlang bersih dari segala ukiran gambaran ,iya dapat menerima segala bentuk yg diukirkan kepada dirinya
Maka jika anak dibiasakan kearah kebajikandan diajarkan kebaikan,maka insyaALLAH dia akan menjadi orng yg baik dan berbahagia dunia dan akhirat ,Sedangkan ayah dan para pendidiknya turt mendapat bagian pahalanya.Tetapi jika dibiasakan berbuat kejelekan ,maka celaka dan rusaklah anak tersebut ,sedangkan orang tuanya mendapat beban dosanya
Untuk itu diwajibkan kita selaku orang tua menjaga anak2 kita dari berbuat dosa tentunya dengan cara mendidik dan mengajarkan budi pekerti dan akhlak yang mulia Menjaganya dari pergaulan dengan teman yg berprilaku tidak baik dan jangan dibiasakan anak dengan bergelimang nikmat dan tidak pandai bersyukur.
Tugas kita selaku orang tua akan lebih jelas lagi jika dihubungkan dengan Sabda Nabi berikut ini :
Artinya : Allah akan memberi Rakhmat kepada orang tuayg menolong anaknya agar berbuat baik kepada kedua orang tuanya ( Al Hadist )
Bagaimana cara orang tua membantu anaknya berbhakti ya Rasulallah..
Nabi Muhammad SAW Menjawab :
Mereka yang menerima sedikit dari anaknya ,memaafkan yg menyulitkannya ,Tidak membebani anaknya dan tidak memaki anakanya ,Ajarilah dan permudahlah,dan jangan persulit! Dan gembira kanlah dan jangan ditakut -takuti
Jika dari salah seorang kalian marah ,hendaklah berdiam diri (H.R Akhmad dan Bukhari )
DALAM HADIST LAIN NABI BERSABDA :
Berkata ANAS Bersabda Rasulullah :
Anak itu pada hari ke 7 Dari Lahirnya disembelihkan akiqah serta diberi nama yang baik dan disingkirkan dari segala kotoran- kotoran
Jika dia telah berumur 6 tahun didiklah beradab Susila
Jika telah berumur 9 tahun dipisahkan tempat tidurnya
Umur 13 tahun dipukul agar menunaikn kewajiban Sholat wajib
Umur 16 tahun atau 19 tahun atau menurut Undang2 Negara yaitu sudah Dewasa maka ayahnya mengijinkan untuk menikahkan anaknya setelah itu ayah berjabat tangan dengannya dan mengatakan saya telah mendidik ,mengajar dan menikahkan kamu ,saya mohon perlindungan kepada Allah swt dari fitnah di dunia dan siksa di akhirat.
Maksud hadist di atas wajiblah atas orang tua mendidik anaknya atau menyerahkannya kepada guru ,Maka jika dia tidak mau mendidiknya akan timbullah kerusakan pada semua anggota badannya terutama pada lisannya.
Mak’aruf Al Roshofy berkata :
Akhlak anak itu menjadi baik karena pengaruh akhlak orang tuanya.
Orang tua sebagai pelindung dan pemelihara disamping orang tua memiliki kekuasaan Pendidikan ia juga mempunyai tugas melindungi keluarga yakni oarng tua harus memelihara keselamatan kehidupan keluarganya baik moril maupun materil.
Sebagaimana Nabi Bersabda :
- كُلُّكُمْ راعٍ، وكُلُّكُمْ مَسْئُولٌ عن رَعِيَّتِهِ، الإمامُ راعٍ ومَسْئُولٌ عن رَعِيَّتِهِ، والرَّجُلُ راعٍ في أهْلِهِ وهو مَسْئُول عن رَعِيَّتِهِ، والمَرْأَةُ راعِيَةٌ في بَيْتِ زَوْجِها ومَسْئُولَةٌ عن رَعِيَّتِها، والخادِمُ راعٍ في مالِ سَيِّدِهِ ومَسْئُولٌ عن رَعِيَّتِهِ قالَ: - وحَسِبْتُ أنْ قدْ قالَ - والرَّجُلُ راعٍ في مالِ أبِيهِ ومَسْئُولٌ عن رَعِيَّتِهِ، وكُلُّكُمْ راعٍ ومَسْئُولٌ عن رَعِيَّتِهِ
Kullukum roin wakullukum mas ulun’an ro’iyyatihi walmar’atu ro’iyati fi baiti zaujiha wa mas ‘ulah. An ro’iyyatiha wal khodimu ro’in fimali abihi wa mas ulun ‘an ro’iyyatihi wakullukum ro’in wamas ulun ‘an ro’iyyatihi.
artinya :
Tiap kamu itu menjadi pemimpin dan masing2 kalian akan diminta pertanggungjawaban atas orang yang berada di bawah pimpinan kalian.
Pemimpin bertanggungjawab atas rakyat .Suami adalah pemimpin keluarga dan ia bertanggungjawab atas mereka .Perempuan adalah pemimpin dirumah suaminya yg dipimpinnya dan dia beranggungjawab untuk hal itu.
Jaminan materi bagi kelangsungan hidup keluarga antara lain berupa nafkah dalam surat At-THALAQ 6 Allah menjelaskan :
“Tempatkan lah mereka ( para istri ) itu dimana saja kamu bertempet tinggal dan jangan lah kamu memberi mudhorat atau menyusahkan kepada mereka untuk menyempitkan (hati ) mereka “
Dalam Hadist nya Nabi Bersabda “
Berilah mereka makanan seperti yg kamu makan ,dan berilah mereka pakaian seperti yang kamu pakai ,dan jangan lah kamu memukulnya dan jangan menjahatinya “
Dalam Hadist lain Nabi Bersabda :
“ Jika seorang muslim memberi nafkah kepada keluarganya sedangkan ia ihtisab ,maka jadilah nafkah itu sedekah .
Dari uraian di atas dapat kita simpulkan :
Orang tua berfungsi sebagai pendidik bagi anak-anaknya oleh sebab itu seiap orag tua harus memilijki kepribadian seorang pendidik sehingga mampu menjadi contoh yg baik bagi putra putrinya dalam keluarganya.
Orang tua berfungsi sebagai pelindung bagi anak-anaknya .Oleh sebab itu setiap orang tua harus memberi perlindungan terhadap putar -putrinya ,Sehingga anak-anaknya dapat menikmati hidup dan kehidupan yang nyaman dan damai.
Sikap hidup dan Kepribadian orang tua snagat berpengaruh terhadap pembentukan watak dan kepribadian anak-anaknya oleh sebab itu alangkah bijaknya jika kedua orang tuanya menampilkan akhlak yang mulia dihadapan putra putrinya
Surat lukman (31) : 17 ..Bismillahirohmanirrohim
Wahai anakku laksanakan lah sholat dan suruhlah ( manusia ) berbuat yang makruf dan cegahlah mereka dari yang munkar dan bersabarlah terhadap apa yg menimpa mu ,sesungguhnya yang demikian itu termasuk perkara yg penting
Demikianlah Khutbah Jum’at pada hari ini Semoga bermanfaat dan Semoga kita mampu mendidik putra putri kita menjadi anak2 yang tergolong soleh dan sholehah Aamiin ya robbal alamin
بَارَكَ اللهُ لِي وَلَكُمْ فيِ القُرْآنِ العَظِيْمِ، وَنَفَعَنيِ وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ اْلآياَتِ وَالذِّكْرِ الحَكِيْمِ وَتَقَبَّلْ مِنيِّ وَمِنْكُمْ تِلاَوَتَهُ َإِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ العَلِيْمُ.
أَقُوْلُ قَوْليِ هذَا أَسْتَغْفِرُ اللهَ ليِ وَلَكُمْ وَلِسَائِرِ الْمُسْلِمِيْنَ وَالمُسْلِمَاتِ وَالمُؤْمِنِيْنَ وَالمُؤْمِنَاتِ فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنَّهُ هُوَ الغَفُوْرُ الرَّحِيْمُ.
Khutbah Kedua
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَمَرَنَا بِاْلاِعْتِصَامِ بِحَبْلِ اللهِ، أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ لاَ نَبِيَّ بَعْدَهُ.
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سيّدِنا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ تَبِعَ هُدَاهُ. أَمَّا بَعْدُ؛
أعوذ بالله من الشيطان الرجيم. بسم الله الرحمن الرحيم. إنَّ اللهَ وملائكتَهُ يصلُّونَ على النبِيِّ يَا أيُّهَا الذينَ ءامَنوا صَلُّوا عليهِ وسَلّموا تَسْليمًا
اللّـهُمَّ صَلّ على سيّدِنا محمَّدٍ وعلى ءالِ سيّدِنا محمَّدٍ كمَا صلّيتَ على سيّدِنا إبراهيمَ وعلى ءالِ سيّدِنا إبراهيم وبارِكْ على سيّدِنا محمَّدٍ وعلى ءالِ سيّدِنا محمَّدٍ كمَا بارَكْتَ على سيّدِنا إبراهيمَ وعلى ءالِ سيّدِنا إبراهيمَ إنّكَ حميدٌ مجيدٌ.
اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ، وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ اْلأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ، إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدّعَوَاتِ.
اللَّهُمَّ اغْفِرْلَنَا ذُنُوْبَنَا وَ ذُنُوْبَ وَالِدَيْنَا وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانَا صِغَارًا
Ya Allah, Ya Rabb, hanya dalam kuasa-Mu segala apa yang terjadi pada hamba-Mu ini, tiada daya dan upaya selain keagungan-Mu. Ya Allah, jadikanlah segala nikmat dan titipan-Mu menjadikan hamba-Mu semakin pandai bersyukur.
Berikanlah kekuatan iman dan Islam kepada kami, ya Allah. Tuntunlah setiap langkah kami dijalan-Mu, ya Allah. Curahkanlah segala rahmat dan karunia-Mu kepada keluarga dan anak-anak kami, ya Allah
Ya Allah, ya Rabb, di hari yang engkau ciptakan ini, ajarkanlah kami agar senantiasa menempatkan-Mu ditempat yang paling agung, karena kami sadar seringkali dunia ini lebih kami pentingkan daripada Engkau ya Allah.
Ya Allah, wahai yang maha Menatap, wahai yang maha Agung dan maha Perkasa, Engkaulah yang Maha Tahu, ampunilah sebusuk apapun diri-diri kami selama ini, ampuni sekelam apapun masa lalu kami, tutupi seburuk apapun aib-aib kami, ampunilah kami ya Allah. Bukakan lembaran-lembaran baru yang bersih yang menggantikan lembaran yang kelam, masa lalu kami.
Ya Allah, ampuni dan selamatkan orang tua kami, darah dagingnya melekat pada tubuh kami, ya Allah. Ampuni jika selama ini kami telah menzhaliminya, jadikan sisa umur kami menjadi anak yang tahu balas budi, ya Allah.
Ya Allah, lindungi kami dari mati suul khotimah, lindungi kami dari siksa kubur-Mu ya Allah
Ya Allah, satukanlah hati kami dalam ketaatan dan keistiqamahan dalam menjalankan kewajiban-Mu ya Allah
Jadikanlah kami orang-orang yang istiqamah dijalan-Mu, ya Allah. Anugerahkanlah segala kemuliaan-Mu kepada hamba-Mu ini, ya Allah.
رَبَّنَا اغْفِرْ لَنَا وَلِإِخْوَانِنَا الَّذِينَ سَبَقُونَا بِالْإِيمَانِ وَلَا تَجْعَلْ فِي قُلُوبِنَا غِلّاً لِّلَّذِينَ آمَنُوا رَبَّنَا إِنَّكَ رَؤُوفٌ رَّحِيمٌ
رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنفُسَنَا وَإِن لَّمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُونَنَّ مِنَ الْخَاسِرِينَ
رَبَنَا ءَاتِنَا فِي الدّنْيَا حَسَنَةً وَفِي اْلأَخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النّارِ .
عباد الله، ان الله يأمر بالعدل والاحسان وايتاء ذي القربي وينهي عن الفحشاء والمنكر والبغي لعلكم تذكرون فاذكروا الله العظيم يذكركم واسألوه من فضله يعطكم ولذكر الله اكبر
Semoga bermanfaat
Trima Kasih
Penulis Basri ,S.Pd
0 komentar:
Posting Komentar